Peran Konkret TSIT Dukung 8 Aksi Nasional Garda Rakyat 08

Dec 26, 2025

Jakarta - PT Tribuana Solusi Inovasi Teknologi (TSIT) menegaskan perannya sebagai garda terdepan dalam pemanfaatan teknologi drone pertanian modern untuk mendorong kemajuan Indonesia. Komitmen tersebut diwujudkan melalui dukungan aktif terhadap program-program strategis nasional yang berorientasi pada ketahanan pangan, kesejahteraan masyarakat, serta pembangunan berkelanjutan, salah satunya melalui keterlibatan langsung dalam 8 Aksi Nasional yang diinisiasi oleh Garda Rakyat 08.

Kegiatan yang berlangsung di Hotel Alia Cikini, Jakarta Pusat, pada Selasa, 23 Desember 2025, menjadi momentum penting dalam memperkuat peran konkret Garda Rakyat 08 sebagai gerakan kolaboratif berbasis solusi. 

Dalam forum tersebut, dipaparkan delapan aksi nasional yang menjadi fondasi gerakan, meliputi:

  1. Ketahanan pangan melalui pertanian unggul berbasis teknologi
  2. Sandang rakyat melalui bantuan sosial dan program CSR
  3. Perumahan bersubsidi tanpa uang muka dan tanpa SLIK OJK
  4. Nelayan Bela Negara Berdaya – Laut Jaya
  5. Pendidikan berkualitas dan menyenangkan berbasis teknologi
  6. Tambang rakyat ramah lingkungan
  7. Pemberdayaan perempuan dan penguatan ekonomi keluarga melalui kredit tanpa bunga berbasis bantuan sosial atau CSR
  8. Perluasan lapangan kerja bagi milenial dan Gen Z melalui program pendampingan

Garda Rakyat 08 sendiri merupakan gerakan kolaboratif yang menitikberatkan pada pemanfaatan teknologi dan sistem berkelanjutan untuk membangun kemandirian masyarakat. 

Pemilik Reskita Group sekaligus Dewan Pembina Pimpinan Pusat Garda Rakyat 08, Irfan Jaya, menjelaskan bahwa gerakan ini lahir dari keinginan untuk menghadirkan solusi jangka panjang dan bukan sekadar bantuan sesaat. Menurutnya, masyarakat perlu dibekali sistem yang mampu menciptakan produktivitas dan akses ekonomi secara mandiri. 

“Tujuan kami satu, bagaimana membangun bangsa ini dengan sistem teknologi. Masyarakat tidak bisa terus bergantung pada bantuan, tetapi harus diberi alat untuk bangkit,” ujar Irfan.

Dalam konteks ketahanan pangan, Irfan menilai teknologi pertanian modern, termasuk drone, memiliki peran krusial. Ia menyoroti kondisi petani yang selama ini masih bekerja secara tradisional dengan beban fisik tinggi dan efisiensi rendah. Kehadiran teknologi dinilai mampu memangkas waktu kerja, menghemat tenaga, serta membantu petani mencapai target produksi secara lebih konsisten. 

“Bayangkan petani harus memikul pupuk sejauh satu hingga dua kilometer. Dengan drone, efisiensi waktu dan tenaga bisa jauh lebih baik. Ini sangat membantu petani kita,” tutur Irfan.

Sejalan dengan visi tersebut, TSIT hadir sebagai mitra strategis yang menjembatani kebutuhan teknologi di lapangan. Diwakili oleh Nicko Arywibowo, TSIT menegaskan dukungan penuh terhadap program Garda Rakyat 08, khususnya dari sisi teknologi pertanian presisi. 

Sebagai Authorized Dealer drone pertanian DJI Agriculture, TSIT berperan aktif menghadirkan solusi teknologi yang dirancang untuk meningkatkan efisiensi kerja petani, mempercepat distribusi sarana produksi, serta mendukung pengelolaan pertanian berbasis data.

Nicko menegaskan bahwa peran TSIT tidak berhenti pada penyediaan perangkat. TSIT secara aktif memberikan pendampingan teknis, pelatihan operasional, serta asistensi implementasi di lapangan agar teknologi benar-benar dapat dimanfaatkan secara optimal oleh masyarakat. 

“Kami melihat drone pertanian bukan sekadar alat, tetapi bagian dari sistem pertanian cerdas yang mampu mengurangi beban kerja petani dan meningkatkan hasil secara berkelanjutan. Teknologi harus hadir untuk mempermudah, bukan mempersulit,” ungkap Nicko.

Pemanfaatan drone pertanian DJI Agriculture memungkinkan berbagai aktivitas dilakukan secara lebih efisien, mulai dari penyemprotan, pemupukan, pemetaan lahan, hingga pengangkutan logistik di area yang sulit dijangkau. Hal ini sejalan dengan gagasan Garda Rakyat 08 dalam membangun kawasan pertanian berbasis teknologi yang terintegrasi, produktif, dan inklusif, sekaligus membuka peluang bagi generasi muda untuk kembali melirik sektor pertanian sebagai bidang yang modern dan menjanjikan.

Kolaborasi antara TSIT dan Garda Rakyat 08 menjadi contoh nyata sinergi antara teknologi, masyarakat, dan visi pembangunan nasional. Dengan pendekatan yang terstruktur dan berorientasi jangka panjang, TSIT optimistis bahwa pemanfaatan teknologi drone pertanian dapat menjadi salah satu kunci dalam memperkuat ketahanan pangan, sandang, dan papan, sekaligus mendorong terciptanya kemandirian ekonomi masyarakat Indonesia.

6 Alat Pertanian Modern Agar Lebih Efisien dan Produktif

Tags news
Halaman sebelumnya

 

Jakarta

PT TRIBUANA SOLUSI INOVASI TEKNOLOGI

Gedung WTC Mangga Dua Lt. 3A

Jl. Mangga Dua Raya No. 8, Kel. Ancol,

Kec.Pademangan, Jakarta Utara 14430

Pekanbaru

PT TRIBUANA SOLUSI INOVASI TEKNOLOGI

Jl. Riau No.26, Kp. Baru, Kec. Senapelan,

Kota Pekanbaru, Riau 28291